Kamis, 27 Februari 2020

Komisi III Lakukan Kunjungan Kerja Ke PT. Nutrindo Fresfood Internasional

Jumat, 28 Februari 2020, Komisi III DPRD Kota Bitung yang terdiri dari Ketua Komisi Vivy Ganap, Wakil Ketua Komisi Hasan Suga, Anggota Komisi Lanny Sondakh dan Lady Lumantow melakukan kunjungan kerja ke PT. Nutrindo Fresfood Internasional. Tujuan kunjungan tersebut adalah untuk mengetahui bagaimana Instalasi Pengolahan Limbah produksi ikan serta limbah B3. Selain itu, kondisi ruang terbuka hijau dan manajemen antisipasi bencana juga menjadi pembahasan. Dalam kunker tersebut, Komisi III turut didampingi Kepala Bidang Pengolahan Persampahan dan Limbah B3 pada Dinas Lingkungan Hidup Kota Bitung Jerry Kalalo, SH.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar